Minggu, 17 Juli 2016

Alasan Jeroan Sapi Impor Lebih Murah Dibanding Lokal

Alasan Jeroan Sapi Impor Lebih Murah Dibanding Lokal

 Jakarta -Pemerintah mengeluarkan sejumlah kebijakan baru seperti membuka impor jeroan. Jeroan impor ternyata harganya jauh lebih murah dibandingkan dengan yang lokal.

Wahyu, salah seorang penjual daging sapi di Pasar Jatinegara, Jakarta Timur mengatakan, harga jeroan impor memang selalu lebih murah dibandingkan jeroan lokal.

"Kalau ditanya kenapa lebih murah, mungkin karena di sana (negara impor) nggak dipakai. Tapi kan sudah nyampai sini harga ada yang mainin lagi, jadi nggak bisa sesuai sama permintaan pemerintah," ucapnya kepada detikFinance, Minggu (17/7/2016).

Menteri Pertanian Amran Sulaiman sendiri saat kunjungan kerjanya ke Jawa Timur beberapa waktu lalu mengatakan, pemerintah menargetkan harga jeroan impor akan berkisar Rp 20.000-30.000/kg.

"Jeroan kami sepakat harganya Rp 20.000-Rp 30.000 maksimal. Kami target Rp 20.000. Kalau ada yang keberatan, itu adalah penjual jeroan, kemudian penjual sapi yang selama ini menjual mahal, dan teman-temannya," katanya.

Menurut pedagang, ini adalah suatu tradisi yang terjadi setiap permintaan naik. Rencana pemerintah untuk menjual dengan harga Rp 20.000-30.000/kg pun menurutnya susah untuk terlaksana.

"Di mana-mana yang lebih mahal itu lokal. Harga nya yang lokal Rp 55.000-60.000 (hati). Paling murah Rp 45.000. Tapi kayak paru (impor) kemarin sempat langka. Jelang puasa permintaan banyak. Itu harga melonjak jadi Rp 80.000 sampai Rp 100.000. 15 hari menjelang Lebaran sudah mulai kosong. Masalahnya permintaan banyak, kayak yang punya duit itu ngedrop barang duluan. Jadi saat barang sudah mulai kosong, barangnya mahal," kata Irwan, salah seorang pedagang lainnya di lokasi yang sama.

Sementara harga jeroan impor, Irwan menyebutkan dijual lebih murah berkisar Rp 50.000-Rp 80.000/kg, yang terdiri dari hati, jantung dan paru.

"Jeroan kayak usus, babat di sini memang jualnya Rp 30.000. Kalau hati impor masih bisa murah tapi harga Rp 35.000 sampai Rp 44.000 kemarin (sebelum Lebaran)," kata Irwan.

SUMBER DIAMBIL DARI : http://finance.detik.com/read/2016/07/17/182506/3255174/4/ini-alasan-jeroan-sapi-impor-lebih-murah-dibanding-lokal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar